LG G3 Memiliki Kemampuan Tahan Air Dan Debu

Pengalamanku News - Smartphone LG G3 dikabarkan akan dilengkapi dengan kemampuan tahan air dan debu seperti Sony Xperia Z2 dan Samsung Galaxy S5.

Tampaknya LG G3 tak mau ketinggalan dengan tren smartphone tangguh yang berkemampuan tahan air dan debu. Produsen asal Korea Selatan ini juga turut membenamkan perlindungan air dan debu pada LG G3. Namun sampai saat ini tak diketahuiapakah LG G3 telah lolos sertifikasi atau belum.

Kehadiran LG G3 akan bersaing dengan Sony Xperia Z2 yang memiliki kemampuan tahan air dan debu yang memenuhi sertifika IP55/IP58. Sedangkan Samsung belum lama ini juga meluncurkan Galaxy S5 yang juga memiliki kemampuan tahan air dan debu dengan sertifikat IP67.

Sejauh ini LG memang belum meluncurkan smartphone yang memiliki kemampuan tahan air dan debu tersebut dan LG G3 kemungkinan besar akan menjadi smartphone pertama pabrikan Korea tersebut yang akan bersaing dengan dua kompetitornya.

Spesifikasi teknis dari smartphone LG G3 ini juga masih misterius karena rilisnya juga diperkirakan masih agak lama. Beberapa pihak mengatakan bahwa LG G3 akan dirilis pada kuartal ketigatahun 2014 ini. LG G3 kabarnya masih menggunakan gaya LG G2, yakni menempatkan tombol power dan volume di bagian belakang ponsel.

Kinerja LG G3 ini kemungkinan cukup tinggi karena mengadopsi chipset dan prosesor generasi baru agar dapat mengimbangi para pesaingnya. Sampai saat ini tak ada keterangan resmi dari LG terkait smartphone terbarunya.

Posting Komentar Blogger

Usahakan anda berkomentar sesuai topik diatas, dan berkomentarlah menggunakan bahasa Indonesia yang baku tanpa singkatan, dan berkomentarlah menggunakan kata yang sopan.

 
Top