6 Manfaat Buah Pepaya Mentah

Pengalamanku News - Rasa buah pepaya mentah memang tak seenak pepaya yang sudah matang. Biasanya masyarakat Indonesia mengolah daging pepaya mentah sebagai sayur, atau dikonsumsi sebagai rujak bila setengah matang.

Bila Anda pikir pepaya mentah tak memiliki banyak vitamin, maka Anda salah. Pada pepaya yang masih mentah pun terdapat vitamin semacam A, B, C dan E. Ada pula enzim, fitonutrien, kalium, magnesium di dalamnya. Juga zat papain serta chymopapain yang baik bagi perut.

Penasaran apa saja manfaat pepaya mentah bagi kesehatan? Ini dia manfaat buah pepaya mentah.

1. Pencernaan
Enzim dalam pepaya membantu pencernaan serta mencegah timbulnya gas di sana.

2. Kekebalan tubuh
Karena ada aneka vitamin dalam pepaya mentah, maka dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Mencegah infeksi juga, dan sakit batuk.

3. Sembelit
Tak hanya pepaya matang yang dapat mengobati sembelit, namun pepaya muda atau mentah pun dapat sebab zat papain di dalamnya.

4. Membersihkan kolon
Jus pepaya muda dapat membantu membersihkan kolon atau usus besar Anda.

5. Meningkatkan produksi ASI
Anda sedang resah karena produksi ASI berkurang, maka konsumsi saja pepaya muda.

6. Infeksi saluran kemih
Minum jus pepaya muda dapat membantu mengatasi infeksi saluran kemih. Bakteri penyebab penyakit itu dapat diatasi oleh pepaya muda.

Jadi bila Anda secara tak sengaja membeli buah pepaya yang masih muda, jangan terburu-buru membuangnya. Kukus atau olah saja menjadi sayur, dan rasakan manfaat dari buah pepaya muda itu.

Posting Komentar Blogger

Usahakan anda berkomentar sesuai topik diatas, dan berkomentarlah menggunakan bahasa Indonesia yang baku tanpa singkatan, dan berkomentarlah menggunakan kata yang sopan.

 
Top