Benarkah Lee Seong Min Operasi?

Pengalamanku News - Seperti sudah menjadi rahasia umum mengenai operasi plastik yang dilakukan oleh para selebriti dari ranah hiburan Korea. Bahkan, jika membahas mengenai hal tersebut, seolah tidak akan pernah ada habisnya.

Operasi plastik dikalangan selebriti dari ranah industri hiburan Korea, memang seolah sudah bukan lagi sebuah rahasia. Namun, meski begitu kebanyakan dari mereka pun membantah bahwa dirinya telah melakukan permak wajah dengan cara operasi plastik. Tapi, tak sedikit dari mereka pun secara terang-terangan mengaku bahwa ia telah menjalani operasi plastik.

Beberapa nama selebriti dari ranah hiburan Korea pun sempat ikut terseret dengan arus isu yang menyatakan mereka telah menjalani permak wajah dengan cara operasi plastik, guna mempercantik atau menyempurnakan bentuk tubuh mereka.

Seperti yang saat ini tengah menerpa salah satu aktris cantik yang bernama Lee Seong Min. Saat ini Lee Seong Min atau yang lebih dikenal dengan nama Clara, dikabarkan bahwa dirinya juga sempat melakukan operasi plastik untuk mempercantik dirinya.

Bintang dalam serial drama Korea yang berjudul ‘Goddes of Marriage’, Clara, saat ini tengah diterpa dengan sebuah isu yang tak sedap. Lee Seong Min atau yang leebih dikenal dengan nama Clara ini, tengah di isukan bahwa dirinya sempat menjalani operasi plastik.

Menanggapi hal tersebut, Clara pun akhirnya angkat bicara menanggapi isu tersebut. Clara pun nampaknya cukup mengakui bahwa dirinya memang sempat menjalani bedah plastik. Seperti yang ia ungkapkan melalui salah satu situs jejaring sosial twitter. Menurutnya, isu yang saat ini tengah menerpa dirinya, memang benar. Namun, ia tak dapat lebih detail menjelaskan terkait operasi plastik yang pernah ia jalani.

Lee Seong Min pun hanya menanggapinya dengan cukup santai. Menurutnya, kecantikan yang ia miliki selama ini, adalah hasil dari sebuah pola hidup sehat yang ia jalani, dengan melakukan olahraga secara rutin.

Posting Komentar Blogger

Usahakan anda berkomentar sesuai topik diatas, dan berkomentarlah menggunakan bahasa Indonesia yang baku tanpa singkatan, dan berkomentarlah menggunakan kata yang sopan.

 
Top